Tuesday, July 12, 2016

Loker PDAM Kab Jember

PDAM Kab Jember sedang membutuhkan tenaga profesional yang enerjik dan berwawasan luas untuk mengisi posisi-posisi sebagai berikut :
  1. Direktur Utama
  2. Direktur Bidang Umum
  3. Direktur Bidang Teknik
Persyaratan Umum :
  • Warga Negara Indonesia;
  • Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • Setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 ;
  • Setia dan taat kepada Negara dan Pemerintah Republik Indonesia;
  • Tidak dicabut hak dipilihnya berdasarkan putusan Pengadilan;
  • Tidak sedang dalam menjalani proses hukum atau pernah dihukum karena melakukan tindak pidana berdasarkan keputusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap dalam waktu 5 (lima) tahun terakhir;
  • Batas usia terhitung tanggal 5 Agustus 2016 adalah maksimal 50 (lima puluh) tahun yang berasal dari luar PDAM dan maksimal 55 (lima puluh lima) tahun yang berasal dari dalam PDAM, dibuktikan dengan fotocopy Akte Kelahiran yang dilegalisir oleh pejabat berwenang;
  • Sehat jasmani dan rohani yang dibuktikan dengan surat keterangan dokter dari rumah sakit daerah;
Persyaratan Khusus :
  • Diutamakan mempunyai pendidikan sekurang-kurangnya Sarjana (S1);
  • Mempunyai pengalaman kerja:
    • 10 (sepuluh) tahun bagi yang bersal dari PDAM, dibuktikan dengan Surat Keterangan Kinerja Pegawai atau sejenisnya;
    • 15 (lima belas) tahun mengelola perusahaan yang bukan berasal dari PDAM, yang dibuktikan dengan surat pengangkatan dan surat keterangan (referensi) dari perusahaan sebelumnya dengan penilaian baik;
  • Tidak termasuk dalam daftar orang tercela di bidang keuangan dan perbankan;
  • Memiliki kompetensi, integritas dan referensi di bidang keuangan;
  • Tidak tercatat dalam daftar kredit macet di sektor jasa keuangan;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai atau pejabat instansi, lembaga, badan usaha, perusahaan baik pemerintah pusat, pemerintah daerah maupun swasta;
  • Memiliki komitmen dan dedikasi yang tinggi dalam memimpin tim organisasi perusahaan;
  • Mempunyai motivasi yang tinggi dan dapat bekerja secara tim ;
  • Membuat dan menyajikan proposal tentang visi, misi dan strategi perusahaan;
  • Lulus pelatihan manajemen air minum di dalam atau di luar negeri yang terakreditasi, dibuktikan dengan ijasah atau sertifikat yang dikeluarkan oleh lembaga penyelenggara;
  • Tidak terikat hubungan keluarga dengan Bupati atau dengan Anggota Direksi PDAM atau dengan anggota Dewan Pengawas PDAM lainnya sampai derajat ketiga, baik menurut garis lurus maupun kesamping termasuk menantu dan ipar;
  • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan direksi atau anggota direksi pada BUMD lainnya, BUMN, atau Badan Usaha Swasta apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direktur PDAM Kabupaten Jember;
  • Bersedia tidak menduduki jabatan atau tidak rangkap jabatan pada jabatan dalam kepengurusan Partai Politik atau jabatan yang dapat menimbulkan benturan kepentingan dengan PDAM Kabupaten Jember, dan jabatan lainnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi direktur PDAM Kabupaten Jember;
  • Bersedia bertempat tinggal di wilayah Kabupaten Jember apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direksi PDAM Kabupaten Jember ;
  • Bersedia bekerja penuh waktu apabila dinyatakan lulus dan diangkat menjadi Direksi PDAM Kabupaten Jember;
  • Bersedia membuat pernyataan tentang kebenaran dokumen dan apabila ternyata diketahui bahwa dokumen tersebut tidak benar, maka pelamar dinyatakan gugur dan/atau bersedia dikenai sanksi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
Tata Cara Penyampaian Lamaran
A. Surat lamaran ditujukan kepada BUPATI JEMBER Ketua Panitia Pelaksana Seleksi Penerimaan Calon Direktur PDAM Kabupaten Jember.
B. Surat lamaran ditulis tangan sendiri dengan tinta hitam di atas kertas folio bergaris dan ditanda tangani oleh pelamar (bermaterai Rp. 6000) dengan dilampiri persyaratan sebagai berikut:
  • Pas Photo berwarna terbaru ukuran 4×6 cm sebanyak 6 lembar;
  • Daftar Riwayat Hidup;
  • Fotokopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang;
  • Fotokopy Ijazah dan Transkrip Nilai dari Perguruan Tinggi Negeri/Swasta yang telah dilegalisir oleh Pejabat berwenang;
  • Asli Surat Keterangan Berkelakuan Baik atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Kepolisian Resort (Polres) setempat;
  • Asli Surat Keterangan Kesehatan dari Dokter Pemerintah;
  • Fotokopi Akte Kelahiran yang dilegalisir oleh pejabat berwenang;
  • Fotokopy Surat Keterangan Pengalaman Kerja, berupa Surat Keterangan Kinerja Pegawai atau sejenisnya; atau Surat Pengangkatan dan Surat Keterangan (referensi) dari perusahaan tempat kerja sebelumnya dengan penilaian baik;
  • Fotokopy ijazah atau sertifikat bukti kelulusan pelatihan manajemen air minum di dalam atau di luar negeri yang terakreditasi yang oleh lembaga penyelenggara;
  • Proposal yang berisi tentang Visi dan Misi PDAM yang akan dijadikan pegangan apabila menjabat sebagai Direktur PDAM Kabupaten Jember, dengan ketentuan:
    • a. Harus disusun sendiri, sebanyak-banyaknya 8 (delapan) halaman termasuk halaman judul;
    • b. Menggunakan Bahasa Indonesia;
    • c. Diketik pada kertas F4 70 ukuran 21,5 x 33 cm, Huruf Times New Roman 12 pt, 2 Spasi;
    • d. Dicetak serta dijilid dengan sampul yang sederhana; dan
    • e. Dipersiapkan dalam bentuk file (power point) untuk presentasi.
  • Surat Pernyataan (bermaterai Rp. 6000)
Berkas surat lamaran beserta semua kelengkapannya dibuat rangkap 3 (tiga) dengan ketentuan:
  • 1 (satu) asli bermaterai dan 2 (dua) tanpa materai
  • Berkas disusun sesuai urutan dalam persyaratan pendaftaran; dan
  • Berkas dimasukkan sebagaimana angka 1) masing-masing dimasukkan dalam amplop tertutup warna coklat dengan mencantumkan :
    • a. Pojok kanan atas ASLI / COPY
    • b. Pojok kiri atas KODE JABATAN
    • c. Pada posisi tengah depan ditulis :
Kepada: Yth. Bupati Jember
Cq. Ketua panitia Pelaksana Seleksi Calon
Direksi PDAM Kabupaten Jember

Tata Cara Pengiriman Lamaran
Pendaftaran dibuka pada setiap hari kerja mulai tanggal 18 Juli – 5 Agustus 2016 Senin-Kamis mulai pukul 09.00 s/d 14.00 dan Jum’at mulai pukul 09.00 s/d 11.00 WIB di :
Sekretariat Panitia Pelaksana Seleksi Calon Direksi PDAM Kabupaten Jember pada Bagian Perekonomian dan Ketahanan Pangan Sekretariat Kabupaten Jember.

Keterangan Lain :
  • Berkas lamaran disampaikan langsung oleh pelamar (tidak di wakilkan)
  • Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi pendaftaran akan mengikuti proses seleksi selanjutnya berupa uji kelayakan dan kepatutan yang akan diumumkan pada tanggal 15 Agustus 2016 melalui Website Resmi Pemerintah Kabupaten Jember (www.jemberkab.go.id)
  • Bupati Jember memiliki hak untuk menempatkan Calon Direksi pada jabatan tertentu sesuai dengan rekomendasi hasil uji kelayakan dan kepatutan
  • Keputusan Panitia Pelaksana Seleksi Calon Direksi PDAM kabupaten Jember bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Formulir yang diperlukan :Klik Disini
  • Sumber